5-cara-kamu-jadi-sosok-yang-senang-banyak-orang

5 cara agar kamu menjadi sosok yang disenangi banyak orang

Photo by Helena Lopes on Unsplash

1. Ramah

Bersikaplah ramah kepada semua orang siapapun itu baik tua ataupun muda cewe atau cowo kamu harus tetap ramah ke semua orang. Sikap ramah kamu bisa kamu tujukan ke semua orang dengan cara kamu memberikan senyuman dengan semua orang. Dan juga kamu harus menyapa setiap orang yang kamu kenal dsn tak lupa memberikan senyuman yang ikglas dari dalam lubuk hati kamu.

2. Menjadi sosok yang rendah hati

Sikap rendah hati memang harus dimiliki banyak orang. Karena orang akan suka dengan kita jika kita memiliki sikap dan kepribadian ini. Ciri orang yabg rendah hati ialah dia yang tidak pernah menunujukan apalagi menyobongkan kelebihannya. Karena jika kita memiliki sifat sombong maka akan banyak dibenci orang.

3. Selalu membantu

Kamu perlu juga memiliki sikap yang selalu membantu orang tanpa lagi memikir dua kali. Cobalah menjadi orang yang ringan tangan pasti kamu akan disenangi banyak orang disekitarmu. Karena manusia adalah makhluk sosial maka dipastikan manusia akan membutuhkan bantuan manusia lainnya. Untuk itu mulailah membantu siapapun dengan kita menyebarkan kebaikan kita akan mendapatkan kebaikan pula. Apalagi jika kamu membantu seseorang tanpa pamrih. Itu bukan hanya baik di mata manusia lain tapi juga baik di mata Tuhan

4. Rasa humoris

Humoris adalah sosok yang disenangi banyak orang. Karena dengan keberadaan orang yang humoris maka pertemanan akan menjadi lebih asik karena kehadirannya. Orang humoris sering kali membuat candaan atau lelucon agar orang disekitarnya bahagia atas kehadirannya. Jika berbicara dengan monoton dan serius akan sangat membosankan. Kamu yang sudah memiliki karakter humoris dalam diri kamu maka beruntunglah kamu karena tidak semua orang bisa menjadi humoris yang bisa membuat candaan di dalam lingkungan dan banyak disukai orang sekelilingnya.  

5. Pendengar yang baik

Menjadi pendengar yang baik menjadi hal yang disenangi banyak orang saat ini kita dengan mudah menemukan pembicaraan pencerita yang baik tapi untuk mencari pendengar yang baik itu lumayan sulit. Tidak semua orang bisa menjadi pendengar yang baik karena pendengar yang baik adalah kamu bisa menampung seluruh keluh-kesah yang dirasakan lawan bicaramu. Memang sulit menjadi pendengar yang baik tapi jika kamu benar benar bisa menjadi pendengar yang baik pasti dirimu akan selalu banyak dicari orang lain untuk mencurahkan isi hatinya.

artikel lainnya: 3 tips untuk menghilangkan stress saat bekerja

Share this post