Momen pernikahan merupakan salah satu momen yang tentuya ingin dijadikan sebagai sebuah kenangan berkesan oleh para pasangan pengantin. Sementara untuk resepsi sendiri merupakan bagian penting dari acara pesta pernikahan yang sedang diselenggarakan. Untuk itu, berikut ini akan direkomendasikan beberapa tren dekorasi wedding kekinian anti mainstream sebagai inspirasi Anda.
Picnic Wedding
Bagi Anda yang memang tidak ingin tampil terlalu formal ketika bersanding di pelaminan dalam acara resepsi, mungkin konsep picnic wedding ini bisa dijadikan sebagai pilihan yang tepat. Dimana konsep ini akan menghadirkan resepsi pernikahan yang santai dengan dekorasi yang artsy.
Seperti halnya sedang piknik sungguhan, Anda perlu mempersiapkan banyak sekali tikar sebagai alas duduknya. Sebaiknya, pilihlah tikar atau karpet yang memiliki warna senada dengan tema pernikahan keseluruhan. Konsep seperti sangatlah cocok untuk Anda yang ingin resepsi santai namun tetap hangat. Selain itu, untuk pemilihan gaun pengantinnya sebaiknya yang semi-formal saja, ya!
Industrial Wedding
Tema industrial ini awalnya sangat banyak digunakan untuk desain kafe maupun restoran. Namun, ternyata konsep yang kental dengan dekorasi kayu dan hiasan bohlam lampu tergantung ini mulai banyak diminati sebagai salah satu dekorasi pernikahan.
Nah, nuansa industrial yang didominasi dengan kayu ini banyak sekali dikombinasikan dengan unsur tembaga, metal, akrilik, maupun emas. Tema ini bisa Anda terapkan dalam konsep pernikahan indoor maupun outdoor. Untuk menambah kesan segar, Anda bisa mengkolaborasikan tema ini dengan gaya rustic.
Whimsical Wedding
Tema pernikahan yang anti mainstream selanjutnya adalah whimsical wedding yang sangat cocok digunakan bagi pengantin yang menyukai detail unik dengan pilihan warna yang berani dan elemen non-tradisional.
Mulai dari segi undangan yang berwarna-warni, hingga kue pernikahan yang tergolong unik. Kreativitas dan ide-ide aneh juga bisa Anda aplikasikan pada pernikahan bertema whimsicial wedding ini. Dimana Anda bisa menggelar acara pernikahan di taman yang mana tiap sudut dan kursinya dihias dengan balin warna-warni atau tatanan bangku setengah melingkar agar tamu terfokus pada kedua pengantin.
Terrarium Wedding
Konsep pernikahan yang satu ini berbau eco-green, karena akan menampilkan taman indah dalam bentuk yang mini. Hiasan dari terrarium ini pun bisa Anda jadikan sebagai center piece yang menarik dan dapat Anda letakkan di meja-meja VIP, atau bisa juga menjadi sebuah taman gantung.
Selain itu, bola-bola kaca terrarium ini pun juga bisa Anda berikan sebagai souvenir pernikahan yang unik bagi para tamu undangan yang sudah menyempatkan diri untuk hadir ke pesta pernikahan Anda tersebut.
Nautical Wedding
Nautical merupakan konsep dekorasi pernikahan yang sangat identic dengan tema kelautan. Dimana akan ada banyak warna dan gradasi bernuansa biru dan ornament-ornament yang berhubungan dengan laut. Anda bisa memilih warna navy blue, toska, putih, atau biru mudah sebagai warna dasarnya.
Sementara untuk dekorasinya Anda bisa menggunakan tali tambang berwarha putih dan biru, akuarium bekas, bintang laut, jarring ikan, dayung kayu, pasir laut, hingga kapal origami yang dijadikan sebagai tirai ketika acara berlangsung. Untuk pilihan lokasinya pun sangat fleksibel, bisa indoor maupun outdoor, namun tetap di dalam tenda atau di pinggir pantai.
The Rock Wedding
The rock wedding bukan hanya sekedar konsep pernikahan; ini adalah pengalaman yang memadukan estetika dan semangat dunia rock ke dalam suatu komitmen cinta. Konsep ini menawarkan alternatif untuk pasangan yang mencari sesuatu yang berbeda dari norma pernikahan tradisional. Saat Anda memasuki lokasi resepsi, bukanlah setting romantis klasik yang akan Anda temui, melainkan suasana yang serupa dengan arena konser rock, dengan penerangan dan atmosfer yang meriah.
Undangan yang digunakan pun biasanya akan berbentuk sebuah tiket konser. Sementara untuk penyajian makanan dan minumannya, Anda bisa menggunakan konsep food truck sehingga akan terlihat lebih menarik.
Dan inilah beberapa rekomendasi dekorasi wedding kekinian yang bisa Anda terapkan juga pada acara pernikahan Anda. Semoga penjelasan ini bermanfaat, ya!
Baca artikel lainnya: